Objek Kajian Seni Rupa dan Desain: Kajian Semiotika Logo STMIK Bumigora Mataram
Pendekatan: metode kualitatif
Analisis: Pada jurnal tersebut membahas tentang bedah logo STMIK Bumigora Mataram, khususnya unsur dasar seni rupa dan desain yang tergambar pada logo tersebut. Logo STMIK Bumigora Mataram terdapat gambar yang menurut penulis kurang dapat diterima dalam prinsip desain, khususnya prinsip tidak akan termakan oleh zaman. Pada logo tersebut ada gambar keyboard yang bermakna teknologi namun saat ini keyboard sudah tidak mencerminkan perkembangan teknologi saat ini dan yang akan datang
Teori: Teori semiotik semantik
Kesimpulan: kesimpulan yang dapat diperoleh dari jurnal tersebut adalah bahwa proses kajian dilakukan dengan membedah logo dan makna yang terkandung pada setiap gambarnya dan mendapatkan hal yang kurang dari gambar logo tersebut.
Apa yang menurutmu bisa diteliti dari jurnal tersebut: Yang dapat diteliti lagi adalah sudut pandang komentar pembuat logo dan kegunaannya
---
Objek Kajian Seni Rupa dan Desain: Kajian Makna Simbolis Patung dan Monumen di Kabupaten Ponorogo
Sebagai Sumber Pembelajaran Sejarah Lokal
Pendekatan: metode kualitatif
Analisis: Pada jurnal tersebut membahas tentang makna simbolis patung dan monumen di Kabupaten Ponorogo. Pada jurnal tersebut membedah banyak hal mulai dari sejarah Kabupaten Ponorogo sendiri hingga makna kebudayaan dalam patung dan monumen tersebut, sehingga apakah bisa menjadi sumber pelajaran sejarah lokal atau tidak.
Teori: Teori semiotik pragmatik
Kesimpulan: kesimpulan yang dapat diperoleh dari jurnal tersebut adalah bahwa jurnal tersebut membandingkan antara sejarah Ponorogo dengan Makna tiap unsur seni rupa yang ada di patung dan monumen sehingga mendapatkan kesimpulan bahwa unsur yang terkandung dapat menjadi sumber pelajaran sejarah lokal.
Apa yang menurutmu bisa diteliti dari jurnal tersebut: Yang dapat diteliti lagi adalah sejarah Ponorogo itu sendiri dan penelitian berbasis survey atas manfaat pengetahuan sejarah yang telah diperoleh masyarakat beberapa waktu kedepan
---
Objek Kajian Seni Rupa dan Desain: Kajian Pendekatan Visual Iklan Pada Instagram
Pendekatan: metode kualitatif
Analisis: Pada jurnal tersebut membahas tentang pendekatan visual yang efektif dalam iklan yang akan ditayangkan di sosial media Instagram. Pada jurnal tersebut pada dasarnya menggunakan metode penelitian studi pustaka, pemilihan sampel visual, wawancara, analisis matriks dan penarikan kesimpulan. Pada jurnal tersebut menampilkan iklan dengan foto dan bahasa yang baik akan mudah mendapatkan perhatian dari netizen atau pengguna instagram.
Teori: Teori semiotik pragmatik
Kesimpulan: kesimpulan yang dapat diperoleh dari jurnal tersebut adalah bahwa jurnal tersebut melihat tanda dari respon pengguna instagram terhadap iklan yang ditayangkan dan mendapatkan kesimpulan bahwa semakin baik foto iklan serta semakin menarik bahasa iklan yang digunakan maka akan semakin mudah menarik perhatian dari para calon pembeli, setidaknya menanyakan harga,
Apa yang menurutmu bisa diteliti dari jurnal tersebut: Yang dapat diteliti lagi adalah bagaimana peran faktor lain dalam mempengaruhi iklan tersebut, semisal faktor viral atau faktor momentum
Komentar
Posting Komentar